Peringatan Isra Mi’raj, Al-Ustadz H. Ismat Syauqi: “Ini adalah bentuk kasih sayang Allah!”

0
186

Balung – Untuk memperingati hari Isra’ Mi’raj pada tahun 1445 H Pondok Pesantren Baitul Arqom Jember adakan kegiatan lomba Qiro’ah dan Nasyid. Yakni pada tanggal 8 Februari 2024, kegiatan ini diadakannya di gedung auditorium dari pagi hingga selesai. Adapun kriteria lomba yang harus mereka lakukan seperti kekompakan, keindahan suara, dan keterampilan agar mereka bisa terpilih menjadi pemenang lomba. 

Pada malam harinya, diadakan peringatan Isra’ Mi’raj yang diikuti oleh seluruh civitas Pondok bertempat di gedung yang sama. Bapak Wakil Pengasuh Pondok, Al-Ustadz H. Ismat Syauqi, M.E.I menjelaskan bahwa Isra’ Mi’raj adalah peristiwa penting bagi umat muslim karena merupakan perjalanan spiritual Nabi yang penuh dengan hikmah. “Ini adalah bentuk kasih sayang Allah kepada Nabi Muhammad saw, dan kepada kita sebagai ummat muslim, dimana perintah untuk shalat diberikan. Maka jagalah sholatmu!,” terang beliau.

Oleh karena itu dengan adanya kegiatan memperingati hari isra’ mi’raj yang hanya ada sekali dalam sejarah kehidupan manusia, kita semua diharapkan dapat selalu ingat dan melakukan banyak amalan kebaikan di hari yang mulia ini dan seterusnya semoga Allah jaga dalam iman Islam.(Ail)

Baca Juga :  Qurban Pesantren 1439 H - 2018 M
PENDAFTARAN SANTRI BARU

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here